Build Tigreal Tersakit 2023 Darah Tebal Anti Mati – Tigreal merupakan salah satu tank senior di Game Mobile Legends, Keberadaannya sudah cukup lama, namun kehadirannya dalam pertempuran memang jarang ditemui, terlebih lagi ketika Hero yang memiliki role yang sama hadir dengan skill lebih bisa diandalkan.
Tidak seringnya hero ini digunakan bukan karena ia tidak berguna, bahkan menurut kami Tigreal merupakan Tank yang selalu bisa digunakan pada season apa saja. pada meta apapun, Tank yang satu ini tetap bisa menjadi andalan dalam melindungi rekan team kalian.
Tigreal Mobile Legends
Kestabilan Hero ini terhadap meta terbukti ketika Revamp besar-besaran terjadi pada Project Next, hanya hero ini yang tidak diberikan peningkatan Damage ataupun pertahanan, yang artinya atribut yang dibawa Tigreal memang sudah sangat Perfect, Hanya saja tampilan hero ini yang harus diperbarui. 🙂
Penjelasan dan Penggunaan Skill Tigreal
Tigreal merupakan Tank yang memiliki Durabilitas Cukup tinggi, Damage yang dihasilkanpun lumayan besar, Serta Efek Crowd Control yang bersifat area membuat hero ini sangat cocok menjadi pelindung team yang selalu ada di garis depan ketika War terjadi.
Hero yang selalu cocok akan meta, sangat disayangkan jika kita tidak menguasai hero yang satu ini, untuk kalian yang ingin mempelajari hero ini, Berikut adalah Penjelasan dan Penggunaan Skill Tigreal yang harus kalian ketahui.
Pasif (Fearless)
Sebagai Hero yang bertype Tank Fearless merupakan pasif yang akan sangat berguna, dimana ketika tigreal mampu mengumpulkan 4 Stack Blessing ia akan Immune terhada semua basic Attack sebanyak satu kali.
Stack dapat kalian peroleh dengan cara melakukan Spam Skill, setiap Tigreal melakukan Skill maka ia akam memperoleh 1 Stack Blessing, mengingat cukup singkat Cooldown skill yang dimiliki Tireal maka akan sangat mudah untuk User Hero ini memunculkan Pasif yang sangat berguna ini.
Skill 1 (Attack Wave)
Tigreal merupakan Hero Tank yang sangat kuat menahan serangan berkat atribut dan pasif yang dimilikinya, namun dibalik semua itu Tigreal juga merupakan salah satu Tank dengan damage cukup besar jika dibandingkan dengan Tank lainnya.
Attack Wave merupakan Skill Damage utama bagi Tireal yang bisa ia gunakan Untuk memberikan Damage kepada unit apapun, Ketika Skill ini aktif Trigreal akan menghantam tanah dengan palu yang dibawanya, kemudian memberikan 420(+144) Physical Damage kepada seluruh target yang berada pada area tersebut dan menyebabkan Efek Slow sebesar 30% selama 1.5 detik kepada mereka.
Skill 2 (Sacred Hammer)
Sacred Hammer merupakan salah satu Skill Crowd Control penculik terbaik yang dimiliki hero ini, dengan penggunaan yang benar dan timming yang tepat kalian dapat mengisolasi beberapa hero sekaligus, yang mana hal ini akan sangat berguna baik itu ketika team fight atau hanya sekedar menculik hero core lawan.
Saat Skill ini aktif Tigreal akan melakukan Charge ke arah yang telah kalian tentukan, dan menabrakkan perisainya kearah lawan dan memberikan(+270) Physical Damage kepada mereka.
Setelah 4 detik Charge, Tigreal dapat menggnakan Skill ini kembali untuk melepas serangan kedua, serangan kedua akan memberikan 380(+124) Physical Damage dan menyebabkan Efek Airborne kepada lawan selama 1 detik.
Skill 3 (Implosion)
Implosion adalah Skill Crowd Control yang bersifat area, yang artinya kalian bisa menangkap lebih satu hero menggunakan Skill ini, selain memiliki Crowd Control yang super gila Damage yang dihasilkan Skill Implosion pun tidak main main, bahkan cukup untuk membunuh hero-hero yang basic HP nya tidak terlalu tebal.
Ketika Skill ini digunakan Tigreal akan menghantamkan Perisainya kearah tahan, kemuian tigreal akan menarik lawan yang berada dalam area skill tersebut ka arah tengah, dan memberikan 270(+1130% Total Physical Attack) dan menyebabkan Efek Stun kepada mereka selama 1.5 (Skill ini dapat batalkan jika diganggu oleh Efek Airbone).
Combo Skill Tigreal Paling Mematikan
Pada dasarnya Combo yang dilakukan Oleh Tigral tidaklah ditujukan untuk 100% mengeliminasi Unit Hero lawan, mungkin lawan yang memiliki HP tebal masih akan survive, sehingga sangat perlu bagi User hero ini untuk bergerak bersamaan dengan Hero Core nya.
Untuk menggunakan Combo, Kalian bisa menggunakan Skill 2 terlebih dahulu, untuk menculik hero yang telah kalian targetkan, setelah lawan terkena efek Ariborne segera gunakan Skill 3 untuk menahan pergerakan mereka, setelah itu gunakan Skill 1 untuk memberi damage sembari menghambat pergerakan mereka.
Dengan Combo yang terukur, akan sangat mempermudah Hero Core kalian dalam mengambil Last Hit pada Hero lawan, dimana hal tersebut akan sangat berguna bagi team kalian.
Build Tigreal Tersakit 2023 Sekali Combo
Walaupun Tigral merupakan Hero Tank yang tergolong mampu dalam memberikan Damage, namun tidak serta merta ia bisa dipasangkan Build yang bertype Damage, Cukup pasangkan saja Build Tank yang mampu memantulkan Damage, atau meningkatkan Potensi Slow yang dimiliki oleh nya, Penasaran dengan Build Tigreal Tersakit versi kami ..?
Berikut adalah Build Tigreal Tersakit Tebal dan Mematikan yang bisa kalian gunakan untuk memperoleh kemenangan.
Rekomendasi Battle Spell dan Set Emblem
Rekomendasi Battle Spell
Untuk Battle Spell kalian bisa menggunakan Flicker, karena selain bisa membuat kalian lebih Survive kalian juga bisa menggunakan Spell ini untuk dikombinasikan dengan Combo Skill kalian, Namun jika Unit Hero lawan banyak yang bertype Stun lebih baik gunakan saja Purify agar stun yang ditujukan pada kalian bisa di netralkan.
Sekomendasi Set Emblem
Untuk Set Emblem yang ideal digunakan Oleh Tigral adalah Set Emblem Tank dengan susunan, 3 Firmness, 3 Fortress dan Talent Tenacity.
Namun jika kalian ingin bermain Agresif dangan memberikan damage tambahan kalian bisa menggunakan Set Emblem Support dengan Susunan, 3 Vitality, 3 Recovery dan Talent Focusing Mark.
Nah itulah sedikit ulasan singkat kami tentang Item Tigreal Tersakit 2023 Pertahanan Tebal Damage Besar, Untuk kalian yang penasaran Selamat mencoba, Bagi kalian yang memiliki rekomendasi Build Item Lain Silahkan tinggalkan komentar.