Ngobrol Games – Nana adalah hero dengan dua role, role utama adalah mage dan role kedua suppport. yang membuat unik hero ini adalah skill pasifnya ketika aktif dapat membuat hidup kembali setelah tereliminasi, jika digunakan dengan bijak, pasif ini sangat menguntungkan dan membuat lawan untuk bermain mukil karna kesal atau terpancing emosi.
Dia juga memiliki jangkauan skill yang sangat jauh. Jadi, ketika berada di posisi yang tepat, maka nana dapat memberikan damage yang sangat tinggi dan akan sulit untuk tereliminasi.
Nana bisa sangat berbahaya di early game, hero ini dengan mudah bisa melakukan poke dan membuka map di sekitarnya dengan skill 2 yang dapat mengeluarkan kucing kecil. Tidak hanya itu, ultimate Nana juga sangat berbahaya ketika terjadi team fight, damage besar disertai stun, bisa dipastikan memudahkan teman melakukan last hit terhadap hero lawan.
Nana Mobile Legends
Hero ini benar benar mampu membuat lawan menjadi kalang kabut saat menghadapinya, Berbekal Skill Crowd control yang mengesalkan, membuat si imut cantik ini sangat dijauhi oleh pihak lawan, Tidak hanya berbekal Crowd Control nana juga memiliki Damage yang tergolong cukup besar pada saat ia menggunakan Skill Ultimate miliknya.
Jadi untuk teman-teman yang memiliki kesempatan dalam menggunakan hero ini jangan ragu untuk menggunakannya, Pertimbangannya daripada kalian menghadapi hero yang merepotkan lebih baik Lawan saja yang menghadapi hero ini.
Build Nana Tersakit 2023 Full Damage
Sebagai hero yang memiliki 2 Role (Mage dan Support) Kalian bisa menggunakan 2 Komposisi Build Nana sesuai dengan posisi yang akan kalian mainnkan, Berikut adalah rekomendasi Build Nana Tersakit yang bisa kalian coba, tinggal sesuaikan saja nana seperti apa yang ingin di mainkan.
Item Build Nana Top Global (Spesial Season 28)
Build Nana yang sering dipakai oleh top global 1-10 teratas pada season ini. build ini menduduki peringkat teratas sebagai build Nana paling populer dan sering digunakan di mode ranked.
Item Build Nana RRQ Lemon Full Damage
Berikut merupakan build Nana yang ideal untuk digunakan selain build diatas, build ini adalah rekomendasi dari RRQ Lemon yang juga bisa kalian lihat di channel youtubenya. Build ini berfokus pada damage yang tinggi, ini dapat dengan mudah mengeliminasi hero musuh dengan cepat sekali kombo.
Item Build Nana Roam (Support)
Jika kalian mendapat posisi sebagai hero roaming yang bertugas untuk melakukan support terhadap teman, kalian dapat mengunakan build ini. Fokus utama adalah cooldown untuk dapat terus memberi damage poke terhadap musuh.
Penjelasan dan Penggunaan Skill Nana
Walaupun tidak tergolong rumit dalam menggunakan Skill hero ini akan tetapi kalian tetap harus tau tentang seluk beluk Skill yang dimiliki Oleh Nana, Karena Semakin kalian paham tentang Skill yang dimilikinya semakin efektif pula kalian dalam menggunakan skill ini, Berikut adalah Penjelasan dan Penggunaan Skill Nana yang harus kalian ketahui.
Pasif (Molina’s Gift)
Tidak hanya dari Set Skill Nana juga memiliki Pasif yang cukup ngeselin, Tak jarang kita sebagai player kita sampai menepok jidat ataupun ada yang berteriak-teriak dikarenakan pasif yang dimiliki nana.
Karena saat Pasif ini aktif dan Nana Tereliminasi, Maka ia akan meniadakan Eliminasi tersebut, Intinya Nana tidak akan terbunuh, Ia akan ber Transformasi selama 2 detik, Selama Proses ini Nana akan Imune terhada semua Damage, Movement Speed nya akan meningkat sebanyak 70% dan akan meregenerasi 10% dari Max HP-nya, Efek ini memiliki Cooldown selama 2 menit.
Skill 1 (Magic Boomerang)
Skill ini merupakan skill area, Saat Skill ini digunakan Nana akan melempar Boomerang kearah target yang kalian tentukan, Seperti Hero Lawan, Minion Dll, Setelah Boomerang dilempar maka Boomerang tersebut akan kembali dan mengikuti kearah manapun Nana berjalan.
Setiap Lawan yang terkena Boomerang akan menerima Magic Damage sebesar 220(+80% Total Magic Power) dan menyebabkan Efek Slow kepada dalawan sebesar 40% selama 1.5 detik.
Skill ini memiliki ara yang cukup luas sehingga kalian bisa menyerang lebih dari 1 musuh menggunakan Skill ini Jadi untuk musuh yang terkena serangan Boomerang pertama kali akan terkena 100% Damage seterusnya 80%, 60%, 40%, 40% Kemudia Boomerang akan berbalik arah dantarget yang terkena serangan pertama saat Boomerang memutar balik arah akan terkena serngan 100% dan seterusnya.
Skill 2 (Molina Smooch)
Skill ini bersifat area dan area-nya pun cukup luas, Saat kalian mengaktifkan Skill ini Nana akan mengeluarkan Molina yang super ngeselin kearah yang kalian tentukan, Kemudian Molina akan bertahan selama 12 detik atau sampai ada lawan yang mendekat.
Lawan yang masuk daram radius area Molina, akan mendapatkan Mark diatas kepalanya dan akan menjadi target incara Molina, kemudia Molina akan mengejar target tersebut dengan kecepatan yang semakin meningkat.
Lawan yang terkena Molina kemudian akan berubah menjadi Molina dengan ukuran sedikit lebih besar selama 1.5 detik, Ketika lawan berubah atau bertransformasi target tidak bisa melakukan serangan atau menggunakan Skill tetapi mereka masih tetap bisa bergerak.
Lawan yang terkena serangan Molina akan menerima Magic Damage sebesar 250(+50% Total Magic Power) serta Efek Slow sebesar 50% selama 1.5 detik dan Magic Defense mereka berkurang sebesar 25%.
Skill 3 (Molina Blitz)
Skill ini juga bersifat area seperti skill lainnya, Skill ini merupakan Skill utama dari nana untuk membunuh lawan-lawannya.
Saat Skill ini digunakan Nana akan mengeluarkan 3 serangan kearah depan, dan setiap serangan akan memberikan Magic Damage sebesar 400(+180% Total Magic Power) Kepada lawan yang berada dalam area serang dan memberikan Efek Slow sebesar 50% selama 2 detik.
Lawan yang terkena Serangan ini sebanyak 2 kali berturut-turut aka terkena Efek Stun selama 1 detik.
Kombo Nana Tersakit
Untuk melakukan Combo hero ini tidak tergolong sulit, Gunaka Skill 2 untuk mengubah Lawan menjadi Molina Kemudia Gunakan Skill 3 Untuk memberi Damage dan jika Lawan belum mati gunakan Skill 1 + Spell Flame Shoot, dijami 1 kali Combo musuh langsung mati.
Rekomendasi Battle Spell dan Set emblem
Rekomendasi Battle Spell
Sebenarnya hero ini tidak terlalu membutuhkan Spell untuk Escape, Pasalnya hero ini sudah memili pasif yang bisa membuat nana bertahan dari incaran musuh, terlebih lagi nana mempunyai skill yang begitu mengesalkan sehingga mengunci nana bukan hal yang mudah, Untuk Battle Spell yang paling cocok untuk Nana gunakan adalah Flame Shoot selain bisa digunakan sebagai Combo Spell ini juga bisa memberikan Knock Back kepada lawan yang mengejar kalian.
Rekomendasi Set Emblem
Untuk saat ini memang banyak Player nana yang menggunakan hero ini sebagai suppor karenan memang kemampuannya sangat bisa diandalkan dalam menjaga core, gunakan Susunan Set Emblem Suport Dengan Susunan 3 Agility, 3 Recovery dan Talent Pull Yourself Together, jika kalian bermain sebagai suport,
Akan tetapi tidak menutup kemungkinan juga jika nana dijadikan Sebagai Damage Dealer bagiteam mengingat memang Damage Hero ini memeang cukup besar, Sehingga Set Emblem Mage dengan susunan 3 Agility, 3 Observation dan talent Magic Worship, sangat cocok untuk kalian gunakan.
Nah itulah sedikit ulasan singkat kami tentang Item Nana Tersakit 2023, Untuk kalian yang penasaran Selamat mencoba, Bagi kalian yang memiliki rekomendasi Build Item Lain Silahkan tinggalkan komentar kalian.